Pegang Ranting Pohon Dikira Senapan, Kucing Ini Bikin 'Teror' di AS

 Pegang Ranting Pohon Dikira Senapan, Kucing Ini Bikin 'Teror' di AS


http://harian44.blogspot.com/

 OREGON - Para warga di Newport, Oregon, Amerika Serikat (AS) merasa terteror dengan aksi kucing yang nangkring di atas pohon. Kucing itu memegang ranting yang dikira warga sebagai senapan serbu.


Para warga yang khawatir kucing itu bisa bertindak berbahaya telah melaporkannya ke polisi. Dalam sebuah dokumentasi foto, kucing warna putih dengan belang hitam di kepala itu duduk di atas pohon. Kucing berpose memegang ranting yang menyerupai senapan serbu.

Petugas polisi di Newport yang menerima laporan masyarakat langsung ke TKP menyelidiki kucing itu termasuk memeriksa foto yang di laporkan oleh warga. Dari hasil penyelidikan, gambar yang dikira senapan serbu itu hanya ilusi optik.

Dalam sebuah posting di Facebook, Departemen Polisi Newport Oregon mengonfirmasi bahwa laporan kucing memegang senapan serbu tidak benar. “Laporan seekor kucing bersenjata pagi ini tidak berdasar. Kucing itu memegang cabang (pohon) yang tidak mematikan,” bunyi pernyataan polisi.

www.pokerjingga.com

 ”Kucing itu diberi peringatan lisan untuk berpose dengan apa yang dikira sebagai senapan serbu sambil mengenakan pakaian yang buruk,” canda polisi yang minta masyarakat tidak khawatir dengan kucing tersebut, sebagaimana dilansir Russia Today, Jumat (28/4/2017).

Kucing itu dinyatakan tidak melakukan kejahatan serius. Kasus ini mengingatkan laporan tentang seekor kucing di Croydon di Inggris selatan, yang dituduh membunuh hingga 230 ekor kucing lainnya. Namun, laporan itu juga belum bisa dikofirmasi pihak kepolisian setempat.