Hadiah Nobel Prof
Harvard Dijual Rp 2,5 M oleh Keluarganya
Thomas C. Schelling mendapat
hadiah Nobel di bidang ekonomi 13 tahun yang lalu. Tiga tahun lalu, Schelling
meninggal dan hadiah Nobel miliknya dijual pihak keluarga.
Dikutip dari The Boston Globe,
Sabtu (2/6/2018), Schelling merupakan Profesor di Universitas Harvard. Keluarga
Schelling memutuskan melelang hadiah Nobel tersebut dengan harga USD 187.500
(sekitar Rp 2,5 miliar). Nobel itu dilelang pada Kamis (31/5) di Los Angeles
oleh rumah lelang Nate D. Sanders.
Tampak wajah Alfred Nobel serta
tulisan "Sveriges Riksbank Till Alfred Nobels Minne 1968" di satu
sisi. Sedangkan sisi lainnya ada nama Royal Swedish Academy of Sciences 'Kungliga
Vetenskapsakademien' dan lambang bintang utara.
Prof Thomas C. Schelling lahir di
California 14 April 1921. Schelling meninggal di usia 95 tahun karena penyakit
komplikasi. Tak dijelaskan lebih jauh kenapa medali milik Schelling diputuskan
untuk dijual.
Schelling dikenal sebagai ekonom
Amerika Serikat yang ahli tentang studi perundingan dan konflik. Salah satu
bukunya adalah The Strategy of Conflict tahun 1960. Buku tersebut menjadi dasar
pandangan Schelling tentang teori permainan.
KLIK UNTUK MENDAFTAR :)