Candaan Guru Dan Batasnya Siswa


Candaan Guru Dan Batasnya Siswa

http://harian44.blogspot.com/

HARIAN44 - Video yang menampilkan lima siswa menggoda dan mengganggu seorang guru di Kendal viral di media sosial. Guru yang diketahui bernama Joko Susilo itu diminta oleh Mendikbud Muhadjir Effendy, untuk tetap menjaga kewibawaannya.


Dirangkum HARIAN44, Selasa (13/11/2018), dalam video berdurasi 24 detik tersebut terlihat guru yang diketahui bernama Joko Susilo itu didorong seorang murid dan dikepung murid lainnya.

Joko dan para siswa itu kemudian terlihat atraktif seolah menghalau dengan saling tendang hingga salah satu sepatu Pak Joko melayang. Video berakhir dengan suara tawa para siswa dan Pak Joko berdiri di balik mejanya menata buku.

Guru Joko pun minta maaf atas kelakuan sang anak dan sikapnya yang membiarkan para anak menggoda dirinya.

"Pertama-tama saya menyampaikan maaf sebesar besarnya kepada seluruh masyarakat Indonesia atas adanya beredarnya itu viral," kata Joko di SMK NU 03 Kaliwungu, Kendal. Senin (12/11/2018).

Guru mata pelajaran Gambar Teknik Otomotif SMK NU 03 Kaliwungu Kendal itu sudah bertemu dengan wali murid yang bersangkutan. Selain itu dia juga didatangi Bupati Kendal, Mirna Anissa dan perwakilan dari Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Tengah.

Lma orang siswa mengganggu guru di dalam kelas viral di media sosial itu pun minta maaf. Mereka meminta maaf dan membuat surat pernyataan untuk tidak mengulangi perbuatannya.

"(Surat pernyataan) Ini nanti dilaporin ke dinas provinsi," kata Bupati Kendal, Mirna Anissa kepada salah seorang guru di SMK NU 03 Kaliwungu.

Mendikbud Muhadjir Effendy juga angkat bicara atas kasus tersebut. Muhadjir menegaskan guru harus tetap memiliki wibawa di hadapan murid walaupun dalam kondisi bercanda.

"Hubungan antara guru dan siswa harus dijaga yang baik jangan sampai, kalau ada candaan tuh ada batasnya, jangan sampai kebablasan," kata Muhadjir di kantornya.

pokerjingga.me

Dia menganggap, guru seharusnya bisa menempatkan diri di hadapan para muridnya. Dia mengatakan, guru bisa sebagai sosok yang berbaur dengan murid dan bisa juga sebagai sosok pengayom yang harus dipatuhi para murid.

"Ada saatnya bercanda dan harus ada saat di mana guru punya otoritasnya sebagai orang yang harus dipatuhi, disegani," tuturnya.