Maling Hilang Seketika Dari Atap Si Korban


Maling Hilang Seketika Dari Atap Si Korban

http://harian44.blogspot.com/

HARIAN44 - Sejumlah personel polisi sempat menyisir lokasi pencurian di Jalan Sriwijaya, Kota Sukabumi. Namun, polisi tidak menemukan maling yang diduga bersembunyi di atap rumah.


Sekitar 30 menit polisi melakukan penyisiran, ada dua polisi yang terlihat di atas genting rumah korban, tidak ditemukan adanya tanda-tanda pelaku. Selain naik ke genting rumah, polisi juga menyisir rumah kosong yang bersebelahan rumah korban.

"Memang tadi ada informasi pelakunya sembunyi di atap rumah korban, kita sisir lewat genting sampai ke rumah kosong dan sekeliling rumah ternyata tidak ada," kata Kapolsek Gunungpuyuh, AKP Kosasih kepada awak media, Sabtu (17/11/2018).

Menurut Kosasih, polisi saat ini memasang garis pengaman di sekitar rumah korban. Selain itu gang-gang sempit yang berada di dekat rumah korban juga ditelusuri polisi.

"Korban hanya kehilangan televisi, dia kaget ketika pulang rumahnya di kunci dari dalam diduga oleh pelakunya. Pelaku diduga berjumlah dua orang dan masuk ke rumah korban lewat atap rumah kosong di sebelahnya," ungkap dia.

"Untuk sementara korban kita bawa ke polsek untuk dimintai keterangan. Kita tempatkan juga petugas di rumah korban antisipasi hal-hal yang tidak diinginkan," menambahkan.

Polisi membenarkan ditemukan jejak tangan dan kaki yang mengarah ke plafon di rumah kosong. Jejak yang terlihat masih baru itu diduga milik pelaku.

"Jejak itu ada di salah satu ruangan di kamar kosong, tapi kita belum pastikan apakah masih baru atau memang sudah lama. Mengarah ke atas plafon," tutur dia.

Diberitakan, warga di Jalan Sriwijaya, Kota Sukabumi, Jawa Barat geger dengan informasi maling yang diduga bersembunyi di atap rumah korbannya, Sabtu (17/11/2018).

Informasi yang dihimpun, peristiwa itu bermula saat pemilik rumah, Yuanta bermaksud masuk ke dalam rumah miliknya namun saat itu dia kebingungan lantaran pagar dan pintu depan rumahnya terkunci dari dalam.

pokerjingga.me

Korban kemudian menghubungi anak buahnya dan menanyakan hal itu. Singkat cerita korban berhasil masuk ke dalam rumah dan kaget melihat kondisi ruangan dalam berantakan dan televisi miliknya hilang.